Kilas Balik Pengalaman pertama Ngeblog

Posted by Ads78 on

Kilas Balik Pengalaman pertama Ngeblog

Setiap orang pasti punya pengalaman yang berbeda bagaimana mereka pertama kalinya mengenal dunia perbloggingan, akal halnya dengan saya pertama kali mengenal mengenal blog sekitar tahun 2010. Waktu itu saya bekerja di sales marketing apartemen di daerah Ciputat Tangsel, ketika itu salah satu rekan yang banyak mendapatkan tamu misterius yang merupakan Customer yang berminat untuk membeli unit apartemen yang sama sama kita jual.


Mulai muncullah rasa penasaran bagaimana rekan sesama marketing properti dengan mudahnya mendapatkan konsumen secara praktis, cuka hanya sebentar saja Kutak Katik laptop pribadinya.

Sebenarnya untuk sekedar beriklan melalui media online sudah saya kuasai waktu itu, berbagai website jual beli bisa kita manfaatkan untuk menayangkan iklan dengan gratis saja. Tetapi hasilnya kurang jika hanya bermodal gratisan tentunya

Rasa penasaran membuat secara langsung mengamati bagaimana dia bisa berjualan online secara efektif seperti, setelah bertanya barulah terbuka tentang bagaimana dia mengandalkan blog sebagai alat untuk berpromosi dengan efektif. Sebenarnya bukan hal baru, karena dahulu malas saja mencari informasi dan belajar cara ngeblog walau sudah pernah dengar sejak lama.

Rasa ingin menghasilkan penjualan unit yang besar menjadi booster motivasi untuk belajar membuat blog. Karena saya tergolong orang yang malas tanya2 sama orang, maka proses belajar via membaca artikel tutorial di internet. Maka mulai on lah laptop yang jarang di pakai selama ini, bahkan sampai larut malam asik mengotak Atik blog sederhana yang baru saja bisa di buat, yang mempunyai tujuan untuk menyaingi rekan marketing yang selama ini selalu unggul dalam target penjualan.

Sempat pesimis karena blog ternyata tidak hanya cukup untuk di buat dan tunggu hasil, karena tidak juga menggungguli blog rekan kerja tadi, mulailah cari cara agar blog melesat ke rating google , setelah lumayan menghasilkan dari blog apartemen tadi mulai terpikir untuk mendalami dunia online marketing lebih dalam. Tak terhitung jumlah Akun Gmail yang saya buat juga blog berplatform blogspot dan wordpress.

Aktifitas ngeblog dan menjadi marketing properti terus saya lakukan sampai tahun tahun selanjutnya. Hasil untuk melakukan penjualan online properti lumayan menghasilkan, tapi untuk hasil dari iklan PPC atau PTC seperti google adsense dan sejenisnya masih belum bisa menghasilkan karena membutuhkan waktu yang lebih banyak yang cukup melelahkan jika kita sambil dengan bekerja offline di siang hari.

Karena Masih banyak yang masih ingin di pelajari mengenai online marketing membuat saya masih harus belajar lagi, terbukti skil ngeblog yang sudah didalami selama ini sangat bermanfaat dalam mencari penghasilan saat ini, dan zaman digital makin makin berjaya, meninggalkan cara cara konvensional yang terlihat lambat dan tidak efisien. Digital marketing akan menjadi penguasa dunia marketing, jika kita tidak mengantisipasi nya maka akan tertinggal dan tergilas dengan generasi yang lebih muda dan lebih melek teknologi informasi karena mereka memang lahir di zamannya.

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment