Strategi Oppo Menguasai Pasar Ponsel Indonesia.
Oppo merupakan brand ponsel asal China yang cukup fenomenal dalam penguasaan pasar ponsel tanah air, agresifitas nya sangat masiv , hampir semua pojokan jalan ada brand Oppo terpampang di toko hp dan bahkan konter pulsa. Artis terkenal menjadi brand ambassador nya, semua itu tentu memerlukan biaya promosi yang tidak kecil, belum di pusat perbelanjaan, mereka tidak hanya di jual di toko yang sudah ada, tapi juga melakukan pameran tersendiri di dukung sales force yang cukup agresif.Metode promosi dan penjualan yang Oppo lakukan sedikit menimbulkan penasaran, apakah biaya yang besar tersebut bisa terus di lakukan sepanjang waktu atau hanya pada masa perkenalan saja. Yang jelas Oppo terus menggeliat dan menjadi sponsor acara acara televisi yang memancing perhatian penonton dan media massa. Secara Tekhnologi ponsel Oppo tidak Beda dengan Ponsel sekelasnya, tetapi keunggulan mereka adalah desainnya yang menarik, terkenal tipis dan keunggulan lainnya adalah kameranya, hal ini menjadi menarik perhatian konsumen wanita yang memang hobby berselfie.
Tak beda dengan tim sales mereka, toko toko juga semangat untuk menjelaskan ponsel Oppo jika ada konsumen yang bertanya, mereka dengan tangkas dan mendahulukan ponsel Oppo untuk di pilih oleh sang Customer tersebut. Menurut beberapa penjual Memang Oppo memberikan bonus penjualan yang lumayan besar di banding brand lain, tentu tidak heran hal tersebut menjadi pemicu semangat mereka untuk menjual ponsel merk Oppo, dan bisa menikmati selisih harga Dan bonus penjualan yang lumayan.
Mampukah Oppo mempertahankan aksi agresifnya di masa mendatang ,masih kita lihat perkembangan nya, persaingan Oppo tidak hanya dengan brand besar seperti Samsung atau Apple tapi juga persaingan yang justru lebih ketat dengan brand asal Tiongkok yang lain seperti xiaomi atau Lenovo.
No comments:
Post a Comment