Mengapa Banyak Orang Indonesia Yang Punya Rumah Di Australia
Australia merupakan negara tetangga kita yang menjadi tujuan utama warga Indonesia untuk menuntut ilmu, kemajuan pendidikan Australia memang berstandar Eropa , fasilitas mereka terbaik di Asia dan Indonesia merupakan pasar terbesar bagi institusi pendidikan di sana bagi student asingnya. Mahasiswa Indonesia yang tengah tinggal di Australia mungkin jumlahnya ribuan dan sebagian kecil adalah karena beasiswa dan tentu lebih besar yang membiayai sendiri atau biaya orang tua nya.Para anak anak dari kalangan tajir Indonesia tentu mereka tidak terbiasa untuk tinggal di apartemen sempit dan kurang nyaman, ini lah mungkin menjadi penyebab kenapa banyak sekali orang Indonesia yang membeli rumah di Australia, di samping tempat tinggal anak atau keluarga nya yang tengah menuntut ilmu, dan bisa juga tempat beristirahat jika sedang liburan di negeri kanguru tersebut.
Kisah Jesica dan Mirna pada kasus yang menghebohkan tersebut sedikit membuka informasi bahwa memang banyak kalangan jetset Indonesia yang tinggal bahkan bekerja di Australia.
Setelah lulus kuliah mereka tidak langsung pulang ke Indonesia tapi mencoba peruntungan untuk mencari pekerjaan di negara maju tersebut, pengalaman kerja di luar negeri tentu menjadi keunggulan tersendiri bila sudah kembali ke tanah air dan bisa menjadi poin plus saat mencari pekerjaan di negeri sendiri.
No comments:
Post a Comment